Membuat Kamar Mandi Hotel Mewah Di Rumah Dengan Mudah

Kamar mandi hotel adalah bagian paling disukai oleh wisatawan yang sedang melakukan pelesir. Mengapa, karena wisatawan bisa menikmati relaksasi setelah lelah bepergian. Itulah kenapa bagian kamar mandi dibuat mewah, elegan, dan tidak kalah dengan bagian kamar tidur utamanya.

Nah, karena kamar mandi yang ada di hotel memberikan kenyamanan, tidak sedikit dari kita terobsesi untuk memilikinya. Nah, kalau Anda ingin menyulap kamar mandi biasa di rumah agar tampak seperti kamar mandi yang ada di hotel, simak beberapa cara di bawah ini.

Baca juga: 10 Elemen Utama dalam Mengonsep Lobby Hotel Mewah

1. Perhatikan Pencahayaan Ruangan


Salah satu komponen penting dari kamar mandi yang sering sekali luput dari perhatian adalah lampu yang ada di sana. Umumnya, lampu yang ada di kamar mandi hanya satu jenis saja. Padahal, Anda memberikan layer pada lampu untuk mendapatkan penerangan yang beragam.

Misal saat mandi biasa, Anda bisa menggunakan penerangan maksimal. Selanjutnya, saat ingin bersantai sejenak dan relaksasi bisa menggunakan lampu yang agak redup. Dengan menambahkan elemen lampu ini saja, kamar mandi yang Anda miliki sudah sedikit level up dari sebelumnya.

Baca juga: Tips Mengatur Pencahayaan Ruangan Supaya Indah Dan Asri

2. Menambahkan Dudukan Kamar Mandi Hotel


Dalam kamar mandi umumnya jarang sekali ada dudukan. Kalau Anda ingin duduk bisanya hanya menggunakan toilet. Kalau tempat mandi dan toilet terpisah, tentu akan sulit untuk duduk bersantai. Untuk itu, tambahkan tempat duduk kecil di bagian pojok.

Tempat duduk yang ditambahkan bisa dalam bentuk kursi dari kayu atau bidang lebar di dekat tempat mandi. Di sana Anda bisa menikmati suasana santai, misal melakukan luluran atau merawat tubuh,

3. Menggunakan Handuk Putih yang Bersih


Elemen paling utama dari kamar mandi yang ada di hotel baik itu yang budget atau berbintang adalah handuk. Mereka menyediakan handuk dalam jumlah banyak dan warnanya putih. Handuk ini terlihat bersih sehingga cocok untuk mengisi kamar mandi yang eksklusif.

Coba mulai lakukan investasi dengan membeli handuk atau towel dengan warna putih dan ukurannya bervariasi. Handuk ini bisa dipakai untuk membersihkan tubuh atau mengelap air. Bagian lantai juga ada handuk lain dengan warna sama untuk mengelap air di kaki.

4. Menggunakan Bak Mandi yang Menarik


Investasi selanjutnya selain dengan membeli banyak handuk dan towel adalah membeli bathtub atau bak mandi yang baru. Usahakan membeli bak yang memberikan kesan menarik, unik, dan tetap ada unsur mewahnya. Kemungkinan besar budget yang Anda miliki akan habis di sini.

Bak mandi yang menarik sangat penting karena Anda akan menghabiskan banyak waktu di sini. Kamar mandi di hotel menarik dan dipakai relaksasi karena ada bak yang bisa menampung banyak air dan Anda bisa berendam di sana sampai tubuh terasa lebih nyaman.

5. Ubah Nuansa Jadi Putih


Selain memberikan handuk atau towel dengan warna putih bersih, beberapa kamar mandi hotel kerap memberikan nuansa putih. Begitu masuk ke dalam kamar mandi di hotel, nuansa putih akan langsung terasa. Warna ini dipilih karena memberikan kesan nyaman yang besar.

Anda bisa mengubah cat tembok, bak mandi, atau komponen inti di dalam kamar mandi jadi lebih putih atau campurannya. Kalau tidak bisa melakukannya atau tidak begitu suka warna putih bisa memiliki spektrum warna lain yang memberikan kesan nyaman dan santai.

6. Perbaiki Shower


Shower juga harus diperhatikan karena kamar mandi di hotel identik dengan shower kamar mandi yang memiliki cukup banyak fitur. Sedikit rem bujet untuk membeli bathtub, Anda bisa memperbaiki shower agar fungsi air panas dan dinginnya berjalan dengan baik dan menambah jenis semburan air agar cocok untuk segala suasana.

7. Memberikan Sedikit Sentuhan Seni


Komponen terakhir yang harus ada di dalam kamar mandi adalah sentuhan seni. Anda bisa menambahkan lukisan atau benda seni lain untuk diletakkan di meja atau di tembok. Sentuhan seni ini akan membuat kamar mandi yang sedang dipakai lebih menarik dan ada ciri khas.

Anda juga bisa menambahkan elemen lain seperti adanya taman kecil atau beberapa pot bunga. Jadi, bagian dalam kamar mandi terlihat lebih eksklusif dan juga menarik. Anda bisa memainkan kreativitas sendiri untuk meningkatkan kenyamanan di kamar mandi.

Kamar mandi hotel terlihat mewah dan menarik untuk memberikan rasa nyaman pada pengguna. Kalau Anda bisa membuat hal itu sendiri di dalam rumah akan lebih baik lagi. Jadi, ritual mandi tidak hanya sekedar membersihkan diri saja, tapi juga melakukan relaksasi agar pikiran jadi lebih tenang.

Pada beberapa poin, Anda memang dituntut untuk melakukan investasi seperti membeli bathtub dan juga shower. Selebihnya, Anda bisa menyesuaikan sendiri apa saja yang dibutuhkan agar kamar mandi impian bisa segera diwujudkan dan Anda mendapatkan kenyamanan yang selama ini sulit didapatkan di rumah.

Patut Dicoba Nih, 7 Inspirasi Model Pintu Kamar Mandi Nan Unik

Model pintu kamar mandi berperan peran penting dalam membangun tampilan interior ruangan. Bukan hanya itu, desain pintu yang unik akan memberikan sentuhan tersendiri bagi suasana di dalam kamar mandi. Sayangnya, pintu sering kali jadi elemen yang kita abaikan saat mendekorasi ruangan. 

Alih-alih mendesainnya secara apik, kita terkadang hanya memilih gaya standar yang terkesan monoton untuk bagian pintu kamar mandi. Untuk itu, simak inspirasi berikut untuk mendapatkan ide yang untuk bagi model pintu kamar mandi Anda!

Baca juga: Sebelum Beli Shower Kamar Mandi, Yuk Simak 5 Hal Penting Ini!

1. Model Pintu Kamar Mandi Geser untuk Kesan Lebih Klasik


Karena kamar mandi juga menjadi salah satu ruang untuk relaksasi, suasananya tentu harus dibuat senyaman mungkin. Anda bisa menciptakan kesan santai pada ruangan tersebut dengan memasang sebuah pintu geser (sliding door). Seperti pada gambar di atas, tampilan pintu yang eye-catching juga membuatnya jadi aksen pemanis di dalam ruang tidur. 

Pintu tersebut memisahkan area kamar mandi dan ruang tidur dengan cara yang sangat unik. Pun, penggunaan warna pastel pada pintu dapat memberi efek yang menenangkan bagi suasana kamar mandi.

2. Model Pintu Lipat untuk Tampilan yang Hemat Ruang


Folded door atau pintu lipat kembali populer di era modern. Meski jenis pintu ini terbilang jadul, Anda tetap bisa menggunakannya pada kamar mandi bergaya modern ataupun minimalis lho. Hal ini karena pintu lipat sangat hemat ruang. Jadi, Anda pun bisa memanfaatkan ruang yang tersisa untuk menaruh furnitur lainnya. 

3. Pintu Panel Putih untuk Kamar Mandi Bergaya Scandinavian


Bagi Anda penggemar desain interior Scandinavian, model pintu ini akan membuat tampilan kamar mandi terlihat lebih atraktif. Seperti terlihat pada gambar, pintu panel dengan desain simpel tersebut sukses menampilkan gaya Scandinavian yang kuat. Warna pintu yang putih membaur sempurna dengan nuansa ruangan yang mengaplikasikan warna-warna netral. 

4. Sentuhan Prancis pada Model Pintu di Kamar Mandi


Pecinta gaya interior Prancis tentunya sangat mengenal model pintu ini. Seperti tersemat pada namanya, French door sangat kental sentuhan arsitektur Romawi. Ciri khas dari model pintu ini adalah konstruksinya yang terlihat ringan, dengan tambahan panel kaca memanjang. Agar tampilannya semakin elegan, jangan lupa cat pintu dengan warna putih. Lalu, sebaiknya gunakan skema warna yang sama pada elemen lain di sekitar ruangan tersebut. 

5. Pintu Panel Kaca Sebagai Aksen Pemanis Kamar Mandi


Pintu panel tidak melulu harus berkesan simpel ya. Anda bisa menggunakan jenis pintu panel dengan tambahan fitur kaca. Kemudian, atur panel kaca tersebut untuk membentuk pola seperti jendela. Jika melihat contoh di atas, Anda akan menemukan rangkaian lima panel kaca persegi panjang pada pintu. Simpel tetapi menarik, bukan? 

6. Pintu dengan Panel Kaca Besar untuk Kamar Mandi yang Luas


Jika kebetulan kamar mandi Anda luas, jangan ragu untuk menerapkan ide ini. Pintu dengan panel kaca single yang besar dapat membingkai area keluar-masuk kamar mandi dengan cara yang lebih menarik. Jenis pintu ini juga terkesan megah dan elegan. Namun bila ingin memberi privasi pada area kamar mandi, cukup pasang tirai untuk menutupi panel kaca tersebut. 

7. Pintu Berpanel Kaca Buram Beri Efek Lapang pada Kamar Mandi


Jika Anda tidak mau repot menutupi pintu berpanel kaca dengan tirai, pilih opsi kaca buram. Selain lebih praktis, pintu dengan panel kaca buram dapat membantu menghemat ruang. Konstruksinya juga terbilang ringan dan mudah Anda padukan dengan gaya desain modern. Yang tidak kalah penting, jenis pintu ini cocok untuk kamar mandi sempit karena bisa memberi efek lapang pada tampilan visualnya. 

Demikian tujuh inspirasi model pintu kamar mandi untuk Anda. Temukan yang paling sesuai kondisi kamar mandi Anda saat ini, serta jangan ragu untuk terus bereksplorasi dengan ide-ide dekorasi lainnya dari kami!

Baca juga: Agar Tepat Guna, Begini Cara Memilih Rak Sudut Kamar Mandi!

Sebelum Beli Shower Kamar Mandi, Yuk Simak 5 Hal Penting Ini!

Bingung memilih shower kamar mandi yang tepat? Tentunya, ada beberapa faktor yang perlu Anda pertimbangkan sebelum membeli perangkat shower untuk kamar mandi. Mulai dari bentuk, desain, hingga fitur-fiturnya, maka sangat penting untuk memahami karakteristik setiap jenis shower. Karena itu, simak rangkuman di bawah ini tentang lima hal penting yang perlu Anda ketahui sebelum membeli shower kamar mandi!

Baca juga: Agar Tepat Guna, Begini Cara Memilih Rak Sudut Kamar Mandi!

Kenali Dahulu Jenis-Jenis Shower Kamar Mandi

Sebelum membeli, Anda perlu mengenal jenis-jenis shower yang umum di pasaran. Dengan begitu, Anda pun akan tahu mana yang paling cocok dengan desain interior kamar mandi di rumah. Berikut adalah beberapa jenisnya. 

1. Rain Shower


Seperti namanya, cara kerja rain shower adalah memberi Anda pancaran air layaknya hujan yang turun dari langit. Desain rain shower juga beragam. Ada yang dibuat tersembunyi di atas langit-langit kamar mandi atau justru dibuat terekspos dengan pipa-pipa. 

2. Body Shower


Banyak orang memanfaatkan shower ini untuk kebutuhan terapi. Hal ini karena body shower memiliki pancaran air yang dapat diatur tingkat tekanannya. Bahkan pada level tertinggi, Anda bisa mengatur shower ini untuk menyemburkan air layaknya jet washer. Namun sayangnya, jenis shower ini terbilang boros air karena harus mengeluarkan pancaran air yang kuat secara terus-menerus. 

3. Hand Shower


Bisa dibilang, ini jenis yang paling umum di Indonesia. Selain karena sifatnya yang portable—bisa Anda gerakan ke arah manapun, tingkat pancaran air juga tersedia dalam mode kuat dan lembut. Pun yang terpenting, pemasangan shower ini terbilang simpel, seperti halnya saat kita memasang kran biasa. 

Kenali Kekuatan Pancaran Air pada Shower


Setelah mengenal jenis-jenis shower, mari perhatikan kekuatan pancaran airnya. Sebaiknya, pilih shower yang memiliki mode pengaturan air. Fitur tersebut akan memberi Anda keleluasaan untuk mengatur tekanan dan volume air yang keluar. Di sisi lain, kini banyak shower yang menawarkan fungsi refleksi bagi tubuh. Jadi, jika di rumah Anda kebetulan ada penghuni yang sudah berusia lanjut, jenis shower ini tentu akan sangat berguna bagi mereka. 

Hindari Wall Shower Jika Ingin Hemat Air


Pada dasarnya, memakai shower lebih hemat air daripada mandi dengan gayung. Namun, jika ingin lebih hemat lagi, sebaiknya hindari memasang wall shower. Mengapa? Karena posisi shower ini sifatnya permanen—menempel di dinding. Artinya, Anda tidak bisa mengatur tingkat penggunaan air sehingga banyak air yang akan terbuang percuma saat mandi. Sebaliknya, beralihlah ke hand shower yang lebih mudah pengaturan airnya. 

Cek Dahulu Saluran Air Sebelum Beli Shower


Cek saluran air terlebih dahulu sebelum membeli shower! Shower akan bekerja maksimal jika saluran air tidak tersumbat atau dalam kondisi baik. Hal ini karena perangkat mandi tersebut membutuhkan pancaran air yang kuat untuk bisa menyemburkan air secara optimal. Maka dari itu, bersihkan dahulu saluran air Anda sebelum memasang shower. Jika sudah yakin bersih, barulah pasang shower di kamar mandi.

Pilih Shower dengan Bahan Material Terbaik


Karena shower adalah investasi jangka panjang untuk kamar mandi, belilah yang berkualitas baik. Selain punya masa pakai lebih lama, shower dengan bahan material terbaik akan mengeluarkan kualitas air yang lebih bersih. Karena itu, sebaiknya hindari shower yang terbuat dari material besi. 

Shower berbahan besi sangat mudah berkarat, yang membuat aroma air yang keluar akan berbau seperti besi. Jika air dari shower tersebut tertelan, itu tentu bisa berbahaya bagi kesehatan dan juga bisa menimbulkan masalah kulit. Oleh karenanya, beralihlah ke shower berbahan stainless steel yang lebih aman dan awet. 

Jadikan 5 poin di atas sebagai pertimbangan saat memilih shower kamar mandi! Tidak ketinggalan, pikirkan juga berapa anggaran untuk membeli shower dan pastikan tidak sampai overbudget ya.

Agar Tepat Guna, Begini Cara Memilih Rak Sudut Kamar Mandi!

Rak sudut kamar mandi adalah salah satu jenis tempat penyimpanan yang hemat ruang. Pengaplikasiannya juga mudah karena bisa Anda pasang di berbagai sudut kamar mandi. Meski demikian, jangan sembarangan memilih rak untuk kamar mandi. Karena jika tampilan atau fungsinya tidak sesuai, itu akan menjadi tidak tepat guna. Maka dari itu, cermati panduan berikut agar lebih mudah memilih rak sudut kamar mandi yang tepat untuk di rumah!

Kenali Ragam Jenis Rak Sudut Kamar Mandi

Rak sudut untuk kamar mandi tersedia dalam berbagai varian bentuk. Agar tidak salah pilih, berikut kami rangkum beberapa model yang umum ditemukan di pasaran.

1. Rak Shower 


Bentuk rak ini cukup beragam. Ada yang memiliki tepian dan ada yang tidak. Sementara untuk pengaplikasiannya sendiri, terdapat jenis rak shower yang memanfaatkan seal penghisap atau sekrup sebagai media perekat pada dinding kamar mandi. Pun yang terpenting, sebelum menggunakan rak shower, pastikan bahwa bahan material dari tempat penyimpanan tersebut cukup kuat untuk menahan beban aksesori mandi Anda. 

Baca Juga: Sebelum Beli Shower Kamar Mandi, Yuk Simak 5 Hal Penting Ini!

2. Rak Sudut atau Keranjang Gantung


Untuk jenis tempat penyimpanan ini, Anda bisa memasangnya di berbagai sudut kosong di kamar mandi. Model dan bahan material untuk rak ini juga beragam, yang tentunya akan berpengaruh terhadap durabilitasnya. 

3. Shower Caddy


Tempat penyimpanan ini memiliki ciri khas, yakni punya beberapa rak yang terpasang di rangkanya. Shower caddy pun bisa Anda pasang menyatu dengan shower set sehingga membuat Anda lebih mudah menjangkau semua produk mandi. 

4. Telescopic Shower Caddy


Berbeda dengan shower caddy, jenis rak ini tidak membutuhkan sekrup atau paku untuk memasangnya. Hal ini karena telescopic shower caddy telah terpasang pada sebuah tiang yang setiap ujungnya menerapkan sistem pegas. Jadi, Anda hanya perlu meletakkannya di sudut kamar mandi yang kosong. Kemudian, tarik keluar ujung bawah dan atasnya untuk menyesuaikan tinggi tiang dengan tinggi ruang kamar mandi. 

Ketahui Jenis Bahan Material untuk Rak Kamar Mandi

Supaya rak penyimpanan Anda di kamar mandi tidak gampang rusak, sebaiknya gunakan bahan material yang tahan lembab. Jangan lupa juga untuk menyesuaikan dimensi rak dengan luas kamar mandi!

1. Aluminium


Rak kamar mandi dari bahan aluminium memang sangat populer. Hal ini karena material aluminium terbukti kuat dan perawatannya juga mudah. Namun sayangnya, tampilan luar dari rak jenis ini lebih cepat usang atau menampilkan sisa kerak air. 

2. Stainless Steel


Meskipun stainless steel memiliki durabilitas yang tinggi, jenis baja tahan karat ini juga sensitif terhadap kerak kapur. Kendati demikian, bahan material ini tetap dapat memberikan tampilan perak yang menawan untuk kamar mandi bergaya modern.

3. Kaca


Banyak orang memilih rak kaca karena tampilannya yang bersih dan minimalis. Hanya saja, sayangnya rak berbahan kaca tergolong sulit perawatannya. Jenis material ini juga rentan terhadap penumpukan kapur. 

4. PVC


Selain mudah perawatannya, rak atau keranjang gantung dari bahan PVC terbilang tahan lama. Selain itu, ini juga tersedia dalam berbagai warna dan harga yang tidak mahal. 

Dimensi Rak Kamar Mandi


Rak kamar mandi memiliki dimensi yang beragam, tergantung pada desain dan jumlah raknya. Meski begitu, rak untuk kamar mandi umumnya memiliki panjang sekitar 60 cm dan lebar 15 cm. Selain itu, tingkat ketebalan rak juga sangat bergantung pada jenis bahannya.

Desain Rak Kamar Mandi


Rak sudut untuk kamar mandi juga tersedia dalam berbagai model desain. Ada yang tepiannya tajam. Ada pula yang tepiannya bulat. Sistem perlekatan di dinding juga bisa beragam. Anda bisa menemukan rak yang menggunakan seal penghisap atau yang memakai sekrup. 

Demikian berbagai penjelasan soal rak sudut kamar mandi. Semoga bisa membantu Anda dalam menemukan inspirasi untuk keperluan rak penyimpanan di kamar mandi.

Keuntungan Dan Kerugian Ubin Kamar Mandi Batu Alam

Mandi bukan hanya sekadar aktivitas membersihkan tubuh, tetapi juga bisa menjadi momen relaksasi. Untuk itu, kita perlu menerapkan desain interior kamar mandi yang bisa mendukung konsep tersebut, seperti misalnya membangun sebuah kamar mandi batu alam yang sangat kental nuansa natural. 

Selain itu, penggunaan ubin dari material batu alam juga bisa menciptakan desain yang artistik untuk tampilan kamar mandi. Jadi, bagi Anda yang berminat untuk mendekorasi kamar mandi dengan ubin batu alam, yuk cari tahu apa saja keuntungan dan kerugian jika menggunakan material alami tersebut!

Baca juga: Inspirasi Desain Kamar Mandi Cantik untuk Hunian Modern

Keuntungan Menggunakan Ubin Batu Alam pada Area Kamar Mandi


Selama berabad-abad, batu alam telah menjadi material pilihan untuk ubin rumah. Bahkan sebelum teknik manufaktur modern secanggih sekarang, menambang batu kapur dan marmer merupakan satu-satunya cara untuk memproduksi ubin batu alam. Untuk itu, berikut adalah beberapa keuntungan menggunakan jenis ubin batu alam untuk mendekorasi kamar mandi Anda.

1. Memiliki Nilai Estetik yang Tinggi

Batu alam memiliki keindahan alami yang tidak tertandingi. Hal ini tentunya karena keindahan tersebut tercipta secara alami dan bukan hasil rekayasa manusia. Itu juga yang kemudian membuat batu alam memiliki nilai estetik yang sangat tinggi. Bahkan, meski diambil dari tambang yang sama, setiap lempengan/bongkahan batu alam bisa memiliki warna dan pola yang berbeda. Dengan ragam corak, warna, dan jenis permukaan tekstur batu alam, penggunaan ubin ini bakal sangat efektif untuk meningkatkan tampilan kamar mandi Anda. 

2. Menambah Nilai Jual Kembali Bangunan Rumah

Dengan membangun sebuah kamar mandi batu alam yang cantik, Anda akan secara otomatis meningkatkan nilai jual kembali bangunan rumah. Hal ini tentunya tidak terlepas dari fakta bahwa harga ubin batu alam yang relatif mahal. 

Di sisi lain, kamar mandi berkonsep natural, yang menggunakan batu alam sebagai material ubinnya, selalu bisa memberi kesan positif kepada siapa saja yang memasuki ruangan tersebut. Jadi, sangat tidak mengherankan apabila sebuah hunian, yang memiliki ruang mandi berubin batu alam, selalu terjual dengan harga tinggi ketika bertemu dengan peminat yang tepat.

3. Memiliki Daya Tahan yang Sangat Baik

Ubin batu alam juga memiliki daya tahan yang sangat baik. Dengan tingkat durabilitas yang sangat tinggi, jenis ubin ini tentunya tidak mudah retak apalagi keropos, khususnya saat diaplikasikan di area kamar mandi yang sering terekspos air. Beberapa jenis batu alam, seperti granit misalnya, juga memiliki sifat anti-jamur dan tahan gores lho.  

4. Merupakan Simbol Elegansi dan Eksklusivitas

Ketersediaan jenis ubin dari material batu alam sifatnya terbatas. Karena alasan itulah, batu alam selalu dianggap sebagai simbol eksklusivitas dan elegansi. Dengan motif, warna, dan tekstur batu alam yang beragam, maka menciptakan tampilan kamar mandi yang terlihat elegan tidak lagi menjadi perkara sulit.

Kerugian Menggunakan Ubin Batu Alam pada Area Kamar Mandi


Meski menawarkan banyak keuntungan, batu alam juga memiliki beberapa kelemahan, yaitu:

  • harganya mahal.
  • karena butuh keahlian khusus untuk memasangnya, ongkos pemasangan ubin batu alam bisa menelan biaya besar.
  • perawatannya juga terbilang sulit. Anda tidak boleh menggunakan sabun pembersih atau detergen untuk menghilangkan kotoran di permukaan ubin.
  • ubin dari material batu alam memiliki bobot yang berat sehingga proses distribusi dan pemasangannya bakal menuntut kerja ekstra.
  • untuk jenis batu alam tertentu, Anda masih harus menambahkan coating pada permukaannya agar lebih awet. 
  • kebanyakan batu alam tidak tahan terhadap paparan acid atau cairan pembersih yang keras, serta noda minyak.

Itulah plus-minus jika Anda menggunakan batu alam saat mendekorasi kamar mandi. Namun, apabila Anda memang memiliki dana lebih, jangan pernah ragu untuk menerapkan konsep kamar mandi batu alam yang populer karena sensasi natural dan sisi elegannya.

Inspirasi Desain Kamar Mandi Cantik Untuk Hunian Modern

Zaman sekarang, kamar mandi tidak lagi dianggap sebagai bagian rumah paling belakang yang cukup dijaga kebersihan dan fungsinya. Seiring waktu, tempat tersebut sudah menjadi salah satu elemen rumah yang mampu melengkapi estetika desain bangunan secara keseluruhan. Karena alasan tersebut, desain kamar mandi yang digunakan saat ini kian beragam, terutama pada hunian yang dibangun dengan gaya tertentu, misalnya gaya minimalis atau kontemporer. Tidak hanya menarik, desain-desain tersebut nyatanya bisa tetap bisa membuat kamar mandi nyaman digunakan tanpa terasa berlebihan.

Meskipun tempat tinggal Anda tergolong “biasa-biasa saja”, tidak ada salahnya untuk mencari inspirasi dari ragam desain yang ada di dunia. Selain bisa memperkaya wawasan, Anda mungkin bisa menemukan ide untuk membuat kamar mandi di rumah tampak makin cantik.

Kamar Mandi Minimalis


Gaya minimalis selalu diminati oleh banyak orang. Wajar saja, sebab gaya desain ini memungkinan Anda untuk mempercantik sebuah ruangan melalui seni tata letak benda dan pencahayaan tanpa perlu melakukan perubahan besar-besaran. Asyiknya, Anda pun bisa mengadopsi desain minimalis untuk memperindah kamar mandi di rumah.

Less is more adalah tiga kata yang paling tepat untuk menggambarkan kamar mandi minimalis. Mulailah dengan menyingkirkan benda-benda atau hiasan yang sejatinya tidak berpengaruh terhadap fungsi kamar mandi Anda. 

Setelah itu, cobalah untuk membuat ruangan tersebut tampak lebih bersih dengan menempatkan semua benda-benda kecil di satu tempat tertutup, seperti lemari penyimpanan kecil atau wall cabinet. 

Terakhir, gunakanlah warna-warna pastel atau polos pada lantai dan dinding kamar mandi. Jangan memakai keramik kamar mandi bermotif atau wallpaper bergambar; biarkan semuanya tampak bersih dan teratur. 

Kamar Mandi ala Bohemian


Mengadopsi gaya bohemian atau gaya khas kaum gipsi untuk mempercantik kamar mandi bisa menjadi kegiatan yang mengasyikan. Desain ini pada dasarnya tidak memiliki aturan baku dan cenderung bersifat artistik. Oleh sebab itu, Anda dapat lebih leluasa bereksperimen untuk mendapat hasil terbaik.

Sebagai permulaan, Anda bisa mengganti tirai polos di kamar mandi dengan tirai berumbai yang dihiasi manik-manik. Kemudian, ubah suasana kamar mandi menjadi lebih “meriah” dengan memasang lukisan dan mengubah tone warna di lantai dan dinding.

Jika mau, Anda pun bisa memasang tanaman palsu (atau bahkan tanaman asli!) untuk mengisi ruang-ruang yang kosong. Apabila ada biaya ekstra, gantilah wastafel kamar mandi berbahan keramik dengan batu alam untuk melengkapi gaya bohemian di kamar mandi Anda.

Kamar Mandi Bergaya Naturalis


Jika ingin kamar mandi terasa lebih alami, gaya naturalis adalah pilihan desain kamar mandi terbaik untuk Anda. Gaya ini sejatinya bertujuan untuk menonjolkan penggunaan benda-benda asli alam, seperti bambu, kayu, dan batu alam.

Tentu saja, Anda tidak harus merombak seluruh bagian kamar mandi untuk mengadopsi gaya ini. Jika ingin sekadar mendapat tampilan kamar mandi bergaya naturalis, Anda bisa memanfaatkan material yang ada. Misalnya, mengubah warna cat dengan tone yang lebih natural seperti cokelat kayu atau hijau muda, atau memakai tirai bambu sebagai penutup pintu.

Apabila ada bujet lebih, Anda bisa melakukan perubahan yang lebih esktrem, seperti mengganti material keramik dengan batu alam dan memasang hardwood bercorak alami pada lantai.

Baca juga: Keuntungan dan Kerugian Ubin Kamar Mandi Batu Alam

Kamar Mandi Industrial


Dalam beberapa tahun terakhir, gaya industrial sudah banyak diadopsi oleh tempat-tempat komersial, seperti kafe dan restoran. Asyiknya, gaya ini ternyata juga bisa diadopsi untuk mengubah tampilan ruangan di rumah, termasuk kamar mandi.

Gaya industrial termasuk unik karena dapat menciptakan kesan hangat dengan tampilan yang cenderung gloomy dan kaku. Untuk mengaplikasikannya, mulailah dengan mengganti perabotan kecil di kamar mandi dengan benda yang dibuat dari proses recycle atau upcycle. Sebagai contoh, Anda bisa memakai gantungan lampu yang dibuat dari kawat dan besi bekas, atau mengganti tempat sabun dengan kotak hasil daur ulang.

Cara lain untuk menampilkan gaya industrial di kamar mandi adalah dengan membiarkan beberapa komponen ruangan tampak “kasar” dan tidak dipoles, seperti dinding bata yang dibiarkan begitu saja atau penyangga besi dibiarkan apa adanya tanpa polesan cat.

Kamar Mandi Futuristik


Meski terdengar konyol, faktanya sudah ada banyak sekali orang yang mengadopsi gaya kamar mandi futuristik di tempat tinggalnya. Gaya ini biasanya identik dengan penggunaan warna-warna monokrom atau metalik pada dinding dan lantai.

Selain tampilan, kamar mandi futuristik juga mengedepankan penggunaan teknologi di setiap sudut ruangan, mulai dari lampu pintar dengan sensor gerakan yang memungkinannya menyala secara otomatis saat Anda masuk ke kamar mandi, hingga toilet pintar yang dapat membuka-menutup sendiri saat didekati.

Penutup

Itulah beberapa inspirasi desain kamar mandi cantik yang bisa Anda terapkan di rumah. Anda tentu saja bebas menggunakan atau menggabungkan beberapa konsep sekaligus untuk mendapatkan tampilan kamar mandi impian.

Pada akhirnya, pastikanlah gaya yang diadopsi tidak mengganggu fungsi-fungsi dasar kamar mandi di rumah Anda. Selamat mencoba! 

Cara Memilih Keramik Dinding Terbaik Untuk Kamar Mandi

Ada banyak cara untuk mempercantik tampilan kamar mandi. Nah, salah satunya adalah dengan memasang keramik dinding kamar mandi yang cantik sehingga suasana ruangan pun akan terasa lebih hidup. Namun, menentukan keramik dinding yang tepat juga bukan perkara mudah lho

Hal ini karena keramik dinding memiliki variasi motif dan warna yang sangat beragam. Jadi, jangan asal pilih! Berikut adalah tips yang dapat membantu Anda untuk menemukan keramik dinding yang paling sesuai dengan kebutuhan dan gaya desain kamar mandi. Oleh karenanya, yuk dibaca sampai tuntas! 

Baca juga: 5 Trik Jitu Mempercantik Wastafel Kamar Mandi di Rumah

Kenali Dahulu Jenis-Jenis Keramik Dinding untuk Kamar Mandi

Sebelum membeli keramik dinding untuk ruang mandi, ada baiknya untuk mencari tahu dahulu apa saja jenis-jenisnya.

Keramik Mozaik


Jenis keramik yang satu ini cukup populer di pasaran karena motif dan warnanya yang sangat memikat. Selain untuk menutup area dinding secara keseluruhan, keramik mozaik juga sering diaplikasikan dalam pembuatan aksen dekoratif pada dinding.

Keramik Dinding Berbahan Kaca


Memasuki awal tahun 2000-an, keramik dinding berbahan kaca sempat menjadi tren. Banyak orang mengaplikasikannya di area kamar mandi karena dianggap mampu memberikan sentuhan estetik pada tampilan ruangan. Di sisi lain, mozaik kaca juga dapat memancarkan kilau yang cantik, yang tentunya tidak bisa ditemukan pada jenis keramik dinding lainnya. Sementara untuk pengaplikasiannya, kebanyakan orang hanya memasang mozaik kaca sebagai hiasan dekoratif di salah satu sisi dinding. 

Keramik Dinding dari Batuan Alam


Jenis keramik ini dapat memberikan tampilan yang lebih natural pada kamar mandi. Pun, banyak orang memakainya sebagai aksen pemanis pada dinding karena motif dan warnanya yang menawan. 

Baca juga: Keuntungan dan Kerugian Ubin Kamar Mandi Batu Alam

Pilih Ukuran Keramik Dinding yang Tepat 

Setelah mengenal jenis-jenis keramik dinding, selanjutnya perhatikan ukuran keramik dinding kamar mandi. Jika Anda memiliki kamar mandi yang sempit, sebaiknya gunakan ubin berukuran medium. Sebaliknya, hindari keramik dinding berukuran kecil karena akan menciptakan lebih banyak garis nat, yang justru akan membuat tampilan kamar mandi terlihat semakin sempit. 

Namun, jangan pula memakai ubin berukuran terlalu besar karena hanya akan membuat kamar mandi kecil tampak semakin sesak. Intinya, pilih ukuran ubin yang sesuai dengan luas kamar mandi Anda!

Sesuaikan Warna Keramik Dinding dengan Kebutuhan Kamar Mandi

Berikut adalah beberapa poin yang patut Anda perhatikan saat memilih warna untuk keramik dinding.

  • Untuk kamar mandi kecil, pilih warna ubin yang cerah atau netral untuk membuat tampilannya terlihat lebih lapang. 
  • Sementara untuk kamar mandi besar, Anda bisa menggunakan warna yang lebih gelap, seperti biru tua atau cokelat tua.
  • Bila Anda menerapkan gaya desain modern, sebaiknya pilih warna cerah untuk keramik dinding dan tone lebih gelap untuk ubin lantai.

Bereksplorasi dengan Bentuk Keramik Dinding yang Beragam

Pada umumnya, bentuk keramik dinding adalah persegi. Namun, jangan ragu untuk bereksperimen dengan gaya dekorasi yang Anda suka. Sebagai contoh, Anda bisa mencoba keramik dinding berbentuk anti-mainstream seperti segi delapan atau persegi panjang untuk menciptakan tampilan yang lebih unik. 

Kalaupun ingin main aman, pilih salah satu sisi dinding di kamar mandi yang akan Anda ubah menjadi aksen pemanis. Pada area tersebut, pasanglah keramik dinding dengan bentuk unik untuk mengubahnya jadi sebuah statement wall yang menakjubkan.

Semoga tips di atas bisa membantu Anda untuk menemukan keramik dinding kamar mandi yang tepat. Dengan demikian, tampilan ruang mandi Anda pun akan terlihat lebih atraktif dan membuat siapa saja yang masuk ke dalamnya merasa takjub. 

5 Trik Jitu Mempercantik Wastafel Kamar Mandi Di Rumah

Bicara soal desain rumah modern tidak akan lepas dari kamar mandi. Sebagai tempat yang rutin dipakai setiap hari, kamar mandi sejatinya bisa dimanfaatkan untuk memperindah suasana di rumah. Oleh karena itu, tidak heran jika kini ada banyak sekali desain kamar mandi modern yang dipakai, mulai dari desain minimalis hingga industrial. Salah satu elemen ruangan yang paling menonjol di kamar mandi adalah wastafel. Selain bentuknya yang unik, wastafel kamar mandi biasanya juga menjadi furnitur yang paling pertama Anda lihat saat membuka pintu.

Bagi Anda yang sedang mencari ide untuk mempercantik tampilan kamar mandi di rumah, melakukan perubahan pada wastafel bisa menjadi langkah pintar untuk mewujudkan hal tersebut. Untuk membantu Anda melakukannya, simak lima trik untuk mempercantik wastafel di bawah ini.

Baca juga: Cara Memilih Keramik Dinding Terbaik Untuk Kamar Mandi

1. Memilih Wastafel yang Cocok di Kamar Mandi


Jika Anda kebetulan memiliki budget ekstra, cobalah untuk memikirkan kembali bentuk dan jenis wastafel yang ada di rumah; apakah modelnya cocok dengan desain rumah secara keseluruhan? Apakah ukurannya tidak terlalu besar/kecil untuk kamar mandi Anda? Apakah benda tersebut masih bagus dan berfungsi baik?

Apabila Anda memutuskan untuk menggantinya, pastikan untuk mencari tahu jenis wastafel yang sesuai dengan ukuran kamar mandi. Untuk kamar mandi berukuran kecil atau kurang dari 3×3 meter persegi, sebaiknya pakailah wastafel model pedestal yang lebih kompak dan tidak memakan tempat. Sementara itu, kamar mandi berukuran lebih dari 3×3 meter persegi dapat memakai wastafel full size yang dilengkapi beberapa lemari penyimpanan.

2. Menyerdehanakan Tampilan Wastafel


Terkadang, untuk mempercantik tampilan sebuah furnitur atau ruangan, Anda justru perlu menyederhanakan penampilannya. Konsep ini secara umum merupakan prinsip gaya desain minimalis, tetapi bisa diaplikasikan juga untuk mempercantik wastafel, terutama jika Anda tidak mengadopsi gaya tertentu untuk menghias kamar mandi.

Cobalah untuk menyederhanakan penampilan wastafel dengan menonjolkan tampilan asli benda tersebut. Simpan benda-benda yang bisa mengganggu pemandangan, seperti wadah sikat gigi, stiker, hiasan-hiasan kecil, atau lampu pengharum ruangan di tempat lain yang lebih kompak; lemari dinding, laci, atau tempat penyimpanan khusus.

Pastikan wastafel Anda tampak bersih sepanjang waktu. Ganti atau perbaiki area di sekitar wastafel yang tampak usang atau mengganggu pemandangan, seperti tembok yang retak, sudut kamar mandi yang kotor, atau keran yang berkarat. Cara ini dijamin ampuh untuk memperindah tampilan wastafel Anda. 

3. Memanfaatkan Ruang di Bawah Wastafel


Ruangan di bawah wastafel kerap dibiarkan kosong, terutama bagi pengguna wastafel jenis pedestal dan trough sinks Padahal, area tersebut dapat dimanfaatkan untuk meletakkan furnitur lain, seperti laci atau lemari penyimpanan kecil. 

Jika wastafel kamar mandi di rumah sudah dilengkapi lemari penyimpanan di bagian bawah, Anda boleh merasa tenang. Namun, jika tidak, Anda harus memutar otak untuk mencari furnitur yang cocok dengan wastafel yang terpasang.

Secara umum, tidak sulit untuk mencari furnitur pengisi celah di bawah wastafel. Anda bisa menggunakan keranjang bambu, lemari plastik, atau bahkan laci aluminium. Cukup pastikan benda yang dipakai tahan terhadap air dan memiliki lebar yang sama dengan wastafel Anda.

4. Mengubah Wastafel Menjadi Centerpiece


Sama seperti ruangan lainnya di rumah, kamar mandi yang bagus juga harus memiliki centerpiece yang bisa menyedot perhatian. Apabila Anda sering menerima tamu di rumah, hal ini jelas bisa menambah kesan elegan dan mewah pada rumah Anda.

Karena tidak banyak benda di kamar mandi yang dapat dijadikan centerpiece ruangan, Anda dapat memanfaatkan wastafel sebagai penggantinya. Cobalah untuk mengganti wastafel keramik dengan wastafel berbahan batu alam, seperti granit atau marmer. Meskipun relatif mahal, benda tersebut jauh lebih awet daripada produk berbahan keramik, serta mampu mengubah kesan kaku di kamar mandi.

Baca juga: Keuntungan Dan Kerugian Ubin Kamar Mandi Batu Alam

5. Menyesuaikan Tampilan Wastafel dengan Tema Desain Rumah


Jika Anda gemar menyuntikkan tema-tema desain yang spesifik ke ruangan-ruangan di rumah, ada baiknya untuk mengubah tampilan kamar mandi juga. Meskipun dipakai untuk keperluan pribadi, kamar mandi tetap menjadi salah satu ruangan yang paling sering dipakai oleh penghuni rumah. Tentu aneh rasanya jika seluruh ruangan di rumah mengadopsi gaya industrial, tetapi kamar mandi Anda tampak minimalis.

Anda tentu tidak perlu melakukan perubahan besar-besaran, cukup berikan beberapa sentuhan ekstra agar tampilan wastafel di kamar mandi menyatu dengan tema rumah. Sebagai contoh, jika Anda menghias rumah dengan gaya industrial, cobalah untuk memasang wastafel berbahan aluminium dengan warna metal asli, atau mengganti gantungan lampu dengan rangka besi daur ulang yang masih kasar.

Penutup

Dari lima trik di atas, dapat dilihat bahwa ada banyak sekali cara mempercantik tampilan wastafel kamar mandi di rumah. Mengganti atau mengubah gaya wastafel memang tidak mudah, tetapi hasilnya pasti memuaskan.

Terakhir, selalu pastikan metode yang Anda gunakan untuk menghias atau mengubah wastafel tidak memengaruhi fungsi-fungsi dasarnya. Jika belum ada budget untuk melakukan perubahan besar, cukup jaga kebersihan dan kerapian benda tersebut agar kamar mandi Anda selalu tampak cantik.