Ga Ribet! Ini 7 Cara Jitu Desain Kamar Tidur Minimalis Modern
Kamar tidur bukan sekadar ruangan tempat Anda beristirahat; dengan desain dan penataan yang baik, Anda bisa mengubah kamar menjadi area yang menyenangkan untuk menghabiskan hari libur atau bersantai bersama keluarga. Dalam beberapa tahun terakhir, desain kamar tidur minimalis modern sangat digemari karena fleksibilitasnya. Sudah bukan rahasia bahwa ruangan bergaya minimalis jauh lebih mudah diatur, serta lebih sedap dipandang karena memiliki nilai estetika yang tinggi.
Apabila Anda berniat membangun kamar tidur, atau bosan dengan desain kamar tidur yang itu-itu saja, bacalah 7 cara jitu di bawah ini untuk mewujudkan rancangan kamar tidur minimalis modern yang tidak hanya indah, tetapi juga nyaman!
1. Perhatikan Pengaturan Warna di Kamar Tidur
Warna memiliki peran penting untuk mewujudkan desain kamar tidur idaman. Tentu saja, ada beragam faktor yang memengaruhi efektivitas warna dalam kaidah desain, misalnya pencahayaan, tata ruang, dan keselarasan warna dengan tema yang ingin Anda tampilkan. Dengan kata lain, mewarnai ruangan dengan apik belum tentu membuatnya tampak modern.
Untuk mempermudah Anda, cobalah menggunakan rasio yang yang sering dipakai oleh para dekorator profesional, yaitu rasio 60:30:10. Berikut penjelasannya:
- Warna dominan dipakai sebanyak 60% pada benda-benda besar, mulai dari tembok hingga furnitur.
- Warna sekunder dipakai sebanyak 30% pada benda berukuran sedang (korden, furnitur kecil, ranjang)
- Warna tambahan dipakai sebanyak 10% pada benda-benda kecil, seperti seprai, sarung bantal, atau hiasan kecil)
Namun, sekalipun Anda bebas menggunakan warna apa saja, jika ingin menampilkan kesan minimalis-modern, pilihlah kombinasi warna yang cerah, tetapi tidak mencolok (misalnya putih-kuning muda-abu-abu atau warna-warna pastel).
2. Gunakan Ranjang yang Bagus
Ranjang merupakan furnitur utama di kamar tidur yang tidak boleh disepelekan. Pilihlah ranjang yang tidak hanya memberikan kenyamanan, tetapi juga enak dipandang dan sesuai dengan tema ruangan secara keseluruhan.
Tentu saja, Anda tidak harus membeli ranjang berharga fantastis; carilah ranjang yang kokoh dan sesuai dengan konsep dekorasi ruangan. Selain itu, pastikan ranjang dan kasur dibersihkan secara rutin. Sebagus apapun desain ruangan yang Anda buat, seprai yang kotor dan bantal yang tidak teratur tentu akan mengurangi estetika kamar tidur.
Sebagai saran, carilah bantal dan seprai berbahan lembut dengan warna solid. Konsep minimalis-modern biasanya lekat dengan warna-warna yang solid tanpa hiasan atau gambar warna-warni yang mencolok.
3. Pastikan Kamar Tidur Mendapat Cahaya yang Cukup
Pencahayaan tidak kalah penting dengan tata ruang kamar tidur. Dengan pencahayaan yang baik, kamar tidak hanya terang, tetapi juga sedap dipandang. Selain itu, cahaya memiliki peran penting untuk melengkapi penggunaan warna di dalam ruangan.
Anda bisa memeroleh cahaya secara alami (misalnya memasang jendela besar) atau menggunakan sumber cahaya artifisial seperti lampu tidur atau lampung tempel. Apapun pilihannya, pastikan Anda memiliki setidaknya tiga sumber pencahayaan di kamar: lampu tidur di sebelah ranjang, lampu utama di langit-langit, dan jendela yang menghadap langsung ke ranjang agar seluruh ruangan terkena cahaya di siang hari.
Catatlah bahwa pencahayaan alami adalah pilihan terbaik. Selain bisa menerangi kamar, sinar matahari juga mampu mencegah tumbuhnya jamur di dinding dan membuat ruangan tidak terasa lembap.
4. Beri Sentuhan Artistik
Seperti yang sudah disebutkan di atas, kamar tidur sejatinya tidak hanya bisa dipakai sebagai tempat beristirahat, tetapi juga tempat untuk berkumpul atau menikmati waktu santai Anda. Oleh sebab itu, supaya lebih nyaman, berikanlah sedikit sentuhan artistik sesuai tema yang diusung.
Memberi sentuhan artistik tidak berarti Anda boleh memajang hiasan asal-asalan – carilah dekorasi yang bisa memberikan karakter unik pada desain kamar Anda. Tidak usah berpikir terlalu keras; vas bunga, pigura foto, lukisan kecil, dan jam dinding adalah beberapa contoh hiasan yang bisa digunakan di berbagai jenis konsep desain, termasuk minimalis modern.
Intinya, buatlah ruangan yang tidak hanya nyaman ditempati, tetapi juga menonjolkan karakter diri Anda. Dengan demikian, Anda pasti betah berlama-lama di kamar tidur!
5. Perhatikan Tata Ruang Kamar Tidur
Pengaturan tata ruang kamar harus dipikirkan matang-matang karena mengubah posisi furnitur di dalam kamar bukan perkara mudah, apalagi jika Anda senang meletakkan benda-benda berat di dalam kamar tidur seperti lemari kayu atau meja rias.
Jika ingin menampilkan desain minimalis-modern, Anda sebaiknya membatasi jumlah dan ukuran furnitur di dalam kamar. Anda pun perlu menjaga agar jarak antar furnitur tidak terlalu rapat. Dengan kata lain, buatlah kamar tampak lega dan terang.
Ada beberapa tips tata ruang yang bisa Anda praktikkan. Pertama, pasanglah cermin yang besar di dinding atau pintu lemari. Cermin dapat memberikan ilusi bahwa ruangan yang Anda tempati lebih besar daripada aslinya.
Kedua, cobalah untuk memosisikan ranjang dekat jendela atau di tempat yang terkena sinar matahari langsung. Cara ini sangat bermanfaat untuk menjaga agar seprai dan kasur tidak mudah lembap dan berbau apek, terutama jika Anda terbiasa tidur dengan pendingin ruangan yang menyala semalaman.
6. Simpan Barang-Barang Anda di Tempat Tertutup
Konsep minimalis-modern biasanya lekat dengan tampilan yang polos dan sederhana, tetapi tetap tampak menawan. Hal ini berarti Anda tidak boleh sembarangan meletakkan barang-barang di kamar.
Jangan menggantung baju di belakang pintu atau di dinding. Namun, sediakanlah lemari pakaian yang cukup untuk menampung pakaian yang hendak digunakan kembali. Jangan menumpuk pakaian kotor di dalam kamar karena dapat menyebabkan bau tak sedap dan mengacaukan suasana kamar tidur Anda.
Selain lemari pakaian, Anda juga memerlukan ruang untuk menyimpan benda-benda kecil yang tampak sepele, tetapi bisa membuat kamar terlihat tidak rapi – seperti jam tangan, perhiasan, surat-surat, atau riasan wajah.
Membiasakan diri menyimpan barang di kamar secara rapi tidak hanya membuat kamar tampak lebih apik, tetapi juga memudahkan Anda saat mencari benda yang diperlukan.
7. Jaga Kebersihan Kamar Tidur Anda
Bersih pangkal sehat – tak cuma itu, kebersihan juga dapat menjaga keindahan ruangan-ruangan rumah Anda, termasuk kamar tidur. Untuk memastikan kebersihan kamar, gantilah seprai minimal sekali dalam seminggu. Jika ingin mempertahankan penampilan kamar, Anda mungkin perlu membeli 2-3 seprai dengan motif yang sama sebagai cadangan.
Jangan lupa untuk menyapu dan mengepel lantai secara rutin. Meskipun kamar jarang dibuka atau tidak tampak kotor, sapulah lantainya setiap hari supaya benar-benar bersih.
Desain minimalis-modern yang mengutamakan kesederhanaan tidak ada artinya jika kamar Anda tampak kotor dan berbau tidak sedap. Sebagai saran, pasanglah pengharum ruangan di sudut kamar untuk menjaga ruangan tersebut tetap nyaman dan wangi sepanjang waktu.
Demikianlah beberapa tips untuk membuat desain kamar tidur minimalis modern. Perlu diingat bahwa jenis desain ini sangat fleksibel. Jadi, tidak perlu sungkan untuk memasukkan elemen-elemen lain yang bisa mempercantik kamar tidur Anda.
Selamat berkreasi!